Alun - alun Kapuas dan BELETER

Selasa, 18 Oktober 2011

Minggu adalah hari bebas kita semua, hari dimana kita bebas ngapain aja. Hari Minggu dapat di isi dengan berbagai aktivitas bisa refreshing, rekreasi, istirahat, berpergian dengan teman maupun keluarga. Ini waktunya saya mengisi weekend. Hari Minggu kemarin tepatnya tanggal 16 Oktober saya mengisinya dengan berpergian bersama teman-teman Komunitas BELETER (Blogger En Netter),  yang terdiri dari OLive, Eel, Natalius, M. Irhamna, Bang Tamim, Bang Triyanto, Kak Yanti, dll. Sebenarnya masih banyak anggota Komunitas BELETER(Blogger En Netter), tapi berhalangan hadir maklumlah weekend. 


Aktivitas untuk mengisi weekend kami adalah Foto-foto bareng alias "Narsis bersama", kata pepatah "Blogger harus Narsis" hehe, foto bareng kami lakukan disalah satu Space di Kota Pontianak yaitu Alun-Alun Kapuas. Dengan berbagai phose mereka eksis didepan kamera, dengan Bang Triyanto sebagai fotographernya. 
Alun-alun Kapuas

Taman Alun-alun Kapuas




Langitpun mulai menggelap, hari semakin sore menyambut datangnya malam, waktu terasa begitu singkat, mungkin karena saya datangnya terlambat, maaf ya teman-teman atas keterlambatanku.
Kami merasa cukup lelah dan kemudian beristirahat makan minum disalah satu warung dipinggiran jalan masuk ke Alun-alun. Dengan semangat dan lahap kami menyantap "Bubur Ketan Hitam plus Kacang hijau" dengan sedikit campuran santan dan susu yang menyegarkan tenggorokan, MakNyussss. 
Bubur Ketan Hitam plus Kacang Hijau


MakNyusss

Santapan selesai, lumayan sekedar mengganjal perut kosong. Kemudian kami kembali lagi ke Alun-alun Kapuas untuk bersantai dan menikmati suasana Alun-Alun Kapuas Khatulistiwa ini, dengan sedikit "Narsis" kembali terulang.
Alun-alun Kapuas - Malam

Alun-alun Kapuas - Malam

Alun-alun Kapuas - Malam

Waktunya pulang dari Alun-alun, aktivitas kami tidak sampai disitu saja, sebelumnya kami punya rencana lain dan dapat kabar berupa SMS dari Ketua Komunitas Bang Dwi Wahyudi sepulang dari Alun-alun Kapuas untuk ngumpul bareng disalah satu kafe dipusat kota. 

BELETER - Ngumpul


Sharing, bercerita serta canda tawa kami lakukan di kafe itu, "Serasa bener-bener satu keluarga", sebuah komunitas juga bisa dikatakan sebuah "keluarga", keluarga yang punya satu tujuan dan misi bersama untuk masa depan yang lebih baik.
Waktu sudah menunjukkan pukul 22.30 WIB, kami memutuskan untuk pulang bersama dengan perasaan senang dan sedikit lelah, karena besok kami harus melanjutkan kembali aktivitas masing-masing.

Sekian cerita dan perjalanan saya bersama BELETER (Blogger En Netter), tunggu perjalanan saya bersama BELETER (Blogger En Netter) selanjutnya.


sidenotes : Mohon Maaf jika ada kesalahan dalam pencantuman nama (tidak dicantumkan, atau salah pengetikan) dan link teman-teman.






6 komentar:

artiirhamna 18 Oktober 2011 pukul 10.07   Reply Comment

ini namanya komunitas...
sudah jadi serasa keluarga dan saudara sendiri...
makin kompak!! smkn ke depan makin sukses deh...
btw, ane lum posting ya... haduh, ketinggalan lagi deh...
lanjut lagi ntar hunting kemana ya??

My Diery 18 Oktober 2011 pukul 10.15   Reply Comment

Komunitas adalah sekelompok orang yang saling peduli, dan memiliki satu tujuan dan misi demi kemajuan komunitasnya..
harus kompak donk, namanya juga komunitas.
Go Success for BELETER

Natalius 18 Oktober 2011 pukul 10.47   Reply Comment

asyiik, semoga sukses yah, dan semakin berjaya di kancah perbloggeran nasional.
Beleter Sukses ...

My Diery 18 Oktober 2011 pukul 11.08   Reply Comment

Amiiinn, semoga mimpi-mimpi kita bersama BELETER dapat terwujud dan sukses.

kodok 18 Oktober 2011 pukul 22.28   Reply Comment

semoga kebersamaan lanjut tuk selamanya

My Diery 19 Oktober 2011 pukul 07.19   Reply Comment

Amiin... kebersamaan harus selalu terjaga demi kemajuan dan perkembangan komunitas BELETER..

Posting Komentar

Blog Archive

About Me

Foto Saya
My Diery
Ku ingin menulis mungkin dengan menulis,aku bisa bebas berpikir, lebih leluasa berbicara, keindahan berbahasa dan bercerita tentang banyak fenomena, data dan peristiwa dalam bentuk cerita dan pikiranku untuk terus belajar dan berbagi.
Lihat profil lengkapku

Twitter Live

Followers